Coba Salip Pikap di Jalan Licin, Pemotor NMAX Hilang Nyawa Tergilas

Indra Aditya - Senin, 7 Januari 2019 | 19:30 WIB

Ilustrasi kecelakaan. (Indra Aditya - )

Otomania.com – Seorang premotor, Ridwan Lubis (50) yang mengendarai Yamaha N-MAX BK 4428 WAG kehilangan kendali saat melintasi jalan yang terkena material longsor di ruas jalan Kecamatan Girsang Sipanganbolon, Kabupaten Simalungun.

Ridwan Lubis yang hanya sendiri berkendara tewas tergilas mobil pikap.

Diketahui pascalongsor di jembatan Sidua-dua Parapat, ruas jalan menjadi licin.

Apalagi, hujan sempat mengguyur beberapa hari.

Kapolsek Parapat AKP Bambang Priyatno mengungkapkan kronologis kejadian kecelakaan lalu-lintas pada Minggu (6/1/2018) kemarin sekitar pukul 18.00WIB.

Baca Juga : Begini Performa Pagar Jalan Roller Barrier, Minimalkan Kecelakaan

AKP Bambang yang saat itu sedang bertugas memantau aktifitas arus lalu-lintas melewati titik longsor mengatakan pengendara N-MAX Ridwan melaju dari arah Siantar menuju Parapat.

Ridwan yang melaju dari belakang mencoba untuk melewati mobil pikap.

Namun, tiba-tiba sepeda motornya oleng dan menabrak sisi kanan mobil. Sehingga, Ridwan jatuh dan masuk ke dalam kolong mobil dan tergilas.

"Saya dapat kabar ada laka lantas dari masyarakat. Kata warga yang menyaksikan, ada mobil pikap yang menggilas pengendara sepeda motor. Langsung kita berhentikan di Parapat," ujarnya, Senin (7/1/2018).

"Korban yang ingin melewati Pikap tiba-tiba dalam keadaan oleng (lepas kendali). Lalu, korban masuk ke dalam kolong mobil," tambahnya.Baca Juga : Polisi Jadi Curiga, Toyota Avanza Kecelakaan Kok Bawa Kambing

AKP Bambang mengatakan lokasi kejadian tidak jauh dari jembatan Sidua-dua.

Jika dari Kota Siantar, lokasi sebelum titik longsor.

Ia juga mengaku ada beberapa bekas material longsor menutupi ruas jalan.

"Kalau dari Siantar itu sebelum jembatan Sidua-dua. Saat ini kasus ini ditangani Polres. Karena, memang saat itu Kasat Lantas ada di lokasi,"pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Pengendara Yamaha N-Max Tewas Tergilas Pikap Setelah Jatuh Diduga Akibat Jalan Licin,