Honda Jazz Ini Jawara Kontes Modifikasi, Yuk Intip Jurus-jurusnya

Parwata - Kamis, 3 Januari 2019 | 10:00 WIB

Honda Jazz 2013, Rocketbunny Jazz dari Bukittinggi (Parwata - )

Otomania.com - Sebagai bahan modifikasi, Honda Jazz GE8 menjadi salah satu mobil yang banyak peminatnya, baik ringan sampai yang kelas berat.

Seperti halnya Jazz yang fotonya sedang Anda lihat ini, keren kan?

Ya, ini adalah hasil tangan dingin Andra dari rumah modifikasi Platinum di Bukittinggi, Sumbar.

Dari belakang kelihatan semok banget!

Pemilik mobil ini adalah Andrian Rizki Sahputra, dia memang sudah lama ingin memodifikasi Jazz miliknya ini secara total.

Baca Juga : Begini Performa Pagar Jalan Roller Barrier, Minimalkan Kecelakaan

"Setelah ngobrol-ngobrol dengan Andra, akhirnya kita bikin Jazz ini sampai jadi seperti sekarang," tukas Andrian, sapaan akrabnya.

Pasang overfender harus sobek spakbor asli

Dimulai dari pembuatan bodykit ala Rocketbunny untuk di sekeliling bodi Jazz ini.

"Semua spakbor harus dirobek untuk bisa pasang over fender ini," jelas Andra.