Masuk CCTV, Mobil Parkir Di Rumah Sakit Kebobolan, Ratusan Juta Raib

Parwata - Selasa, 18 Desember 2018 | 19:00 WIB

Pencuri mengambil uang dengan cara membobol mobil di depan RS Ibnu Sina Sigli, Senin (17/12/2018) (Parwata - )

Otomania.com - Sebuah mobil empunya pemilik RS Ibnu Sina Sigli, dr Suriadi di jalan lingkar Keunire, (17/12/2018) dibobol pencuri sekitar pukul 18:00 WIB, .

Mobil warna hitam milik dr Suriadi SPA itu diparkir di depan rumah sakit.

Akibat pembobolan mobil itu, diperkirakan uang sekitar Rp 170 juta di bawa kabur kawanan pencuri.

Aksi pencurian mobil itu terekam CCTV.

Video yang diunggah di media sosial berdurasi 1,40 menit telah ditonton 902 kali.

Baca Juga : Motor Kamu Bore Up? Biar Mesin Awet Hindari Kebiasaan Seperti Ini

Dalam video tersebut mobil milik dr Suriadi SPA itu diparkir di depan pintu.

Hanya dua mobil yang diparkir di depan pintu tersebut.

Sementara seorang lelaki sudah lama memantau dengan berdiri di dekat tanaman bunga di depan rumah sakit.

Saat itu seorang satpam sempat mondar mandir di depan mobil yang menjadi sasaran pencuri.

Saat satpam sibuk dengan aktivitasnya, pencuri yang memantau tadi bergerak cepat mendekati mobil.

Baca Juga : Turun Rp 550, Bensin Shell Regular Jadi Rp 10.000, Lainnya Bergeming