Otomania.com - Seorang driver ojek online terjaring razia petugas dan tidak terima saat ditilang.
Kejadian tersebut berlangsung saat operasi lalu lintas Polresta Depok di Jalan Margonda Raya, Depok, Kamis (29/11/2018).
Dikutip dari Kompas.com, driver ojol ngamuk dan telepon ibunya karena tidak terima ditilang petugas.
Kasubnit Rajawali Lalu Lintas Polresta Depok Ipda Suparman yang saat itu berada di lokasi mengatakan, driver ojol yang bernama Immanuel ini awalnya ditilang karena melanggar aturan.
(BACA JUGA: Menteri Geram, Demo Ojek Online Bikin Macet Parah)
“Si Immanuel ini sudah salah karena dia masuk jalur cepat yang melanggar Pasal 287 Ayat 1 makanya kita berhentikan dan kita minta SIM, STNK, dan surat-surat yang lainnya. Eh tiba-tiba dia malah membentak-bentak saya dan petugas lainnya,” ujar Suparman saat dikonfirmasi Kompas.com.
Peristiwa tersebut viral di media sosial, salah satunya di akun Instagram @depok_update.
Dalam video yang diunggah pada akun tersebut, memang tampak seorang driver ojol bersama ibunya mengamuk kepada petugas karena tidak terima ditilang.
Wanita dalam video tersebut mengatakan,
“Kau digaji bukan untuk menakuti warga, anak segitu kalian pukul-pukulin, tilang-tilang saja!!” ujar wanita tersebut sambil memarah-marahi petugas.