Pisah Dengan Jorge Lorenzo, Kru Tim Ducati Kebanjiran Barang Limited Edition

Ignatius Ferdian - Sabtu, 17 November 2018 | 14:30 WIB

Kru Ducati pamer helm pemberian Jorge Lorenzo saat perpisahan (Ignatius Ferdian - )

Otomania.com - Jorge Lorenzo dan tim Ducati adakan pesta perpisahan kecil-kecilan, Kamis (15/11).

Acara sederhana di paddock Ducati tersebut dihadiri para kru teknik dan kepala teknik tim Ducati.

Ikut hadir juga Kepala Mekanik Ducati Corse untuk Jorge Lorenzo, Cristian Gabarrini serta test rider Ducati yaitu Michelle Pirro.

Namun sayangnya, tak ada satu pun petinggi Ducati yang hadir di acara tersebut.

(BACA JUGA: Kepindahan Jorge Lorenzo ke Honda, Mengancam Gelaran MotoGP 2019)

Twitter/@lorenzo99
Perpisahan Jorge Lorenzo dengan tim Ducati MotoGP

Bisa dibilang acara tergolong sederhana, tapi tidak dengan kenang-kenangannya.

Jorge Lorenzo memberikan kenang-kenangan khusus kepada para kru tim Ducati.

Hal ini terlihat pada unggahan Instagram story milik Jorge Lorenzo (@jorgelorenzo99) yang menapakkan beberapa dus berisi hadiah tersebut.

Yaitu helm buatan Shark berseri Race-R Pro Lorenzo Monster 2018 Helmet, yang merupakan replika helm Jorge Lorenzo pada MotoGP musim ini.

(BACA JUGA: Jorge Lorenzo Ternyata Musuhan Sama Dani Pedrosa Sudah Dari 2008)

Dilihat pada laman Championhelmets.com, helm ini dijual seharga 462,80 Euro atau sekitar Rp 7,6 juta.

Namun untuk di pasaran Indonesia sendiri, helm dengan model yang sama dibanderol sekitar Rp 13 juta.

Instagram.com/jorgelorenzo
Instagram story dari Jorge Lorenzo yang memperlihatkan ia memberi hadiah untuk kru Ducati

Tak hanya helm, Jorge Lorenzo juga membagikan jam tangan Tissot T-RACE JORGE LORENZO 2018 LIMITED EDITION.

Jam tangan yang hanya diproduksi 4.999 unit ini merupakan edisi khusus Jorge Lorenzo dari Tissot selaku sponsor pribadinya.

Tissotwatches.com
Jam tangan edisi khusus Jorge Lorenzo dari Tissot

(BACA JUGA: Legenda MotoGP Sebut Jorge Lorenzo Akan Sukses di Honda Setelah 1 Tahun)

Dikutip dari Chrono24.com, jam tersebut dijual seharga 826 Dolar AS atau sekitar Rp 12 juta.

Namun di pasaran Indonesia sendiri, jam tersebut dibanderol dengan kisaran harga Rp 8 juta.