Masih Muda, Sahabat Raffi Ahmad Ini Bos Importir Mobil Mewah!

Irsyaad Wijaya - Senin, 5 November 2018 | 16:20 WIB

Rudy Salim, pengusaha muda teman Raffi Ahmad (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.comKonglomerat Rudy Salim dikenal sebagai sahabat dekat artis, Raffi Ahmad.

Bukan orang biasa, ternyata sosoknya dikenal sebagai pengusaha muda dan milyarder.

Saat bersama dengan Raffi Ahmad, Rudy Salim kerap membicarakan bisnis mobi mewah yang akrab di dunia laki-laki.

Rudy Salim adalah seorang pengusaha muda kaya raya dengan rentetan bisnisnya yang salah satunya bekerjasama dengan Raffi Ahmad.

(BACA JUGA: Raffi Ahmad Kepincut American Muscle Car, Tapi Enggak Bisa Dibeli)

Rudy Salim ternyata menjabat Presiden Direktur Prestige Image Motorcars, Importir Umum mobil mewah di Indonesia.

Kepopulerannya dalam berbisnis dan kedekatannya dengan Raffi Ahmad semakin membuat sosoknya diingat publik.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

"If you want to achieve success then don't doubt your dreams" #ryandsouza

A post shared by Rudy Salim (@_rudysalim) on

Ia pun pernah diundang dalam acara sebuah talk show.

Dalam acara tersebut Rudy Salim blak-blakan mengenai rentetan bisnisnya, omzet per bulan hingga jumlah kekayaannya.

(BACA JUGA: Hotman Paris Tawarkan Hummer H2 di Bawah Rp 1 Miliar, Kayak Enggak Serius)

Bukan main, sejak usia 23 tahun Rudy Salim sudah terjun menggeluti dunia bisnis otomotif dengan omzet lebih dari 1,3 miliar per bulan.

Padahal saat itu ia hanya seorang laki-laki lulusan SMA sama seperti Raffi Ahmad.

Instagram/@_rudysalim
Rudy Salim

Rudy Salim mengawali gurita bisnisnya tersebut dari transaksi online, khususnya bisnis game online.

Teman Raffi Ahmad ini mengaku merasakan omzet 1,3 miliar per bulan tersebut mulai tahun 2011.

(BACA JUGA: Kolektor Lewat....Raffi Ahmad Tanam VW Kombi di Taman Rumah, Vespa VBB Cuma Jadi Meja di Teras)

Di usia 30 tahun ini, Rudy Salim mengaku setidaknya sudah ada 10 jenis bisnis yang sudah ia rintis.

"Kalau jenis bisnis mulai IT, microfinance, showroom, retail dan sebagainya mungkin ada 10 jenis usaha," ujar Rudy Salim.

Dari 10 bisnisnya tersebut, Rudy mengaku menerima keuntungan paling banyak dari bisnis retail.

Sementara bisnis showroom mobil mewah paling maksimal ia bisa menjual setidaknya 19 unit mobil.

(BACA JUGA: Bikin Resah Tetangga, Benarkah Raffi Ahmad Beli Tanah Rp 5 Miliar Cuma Buat Garasi Mobil Mewahnya?)

Rudy Salim yang masih berusia 30 tahun itu ternyata sudah memiliki jumlah kekayaan hingga ratusan miliar.

"(umur 30 tahun), Yaa mungkin ada ratusan miliar yaa (jumlah kekayaannya)," ujar Rudy Salim.

Tentu jumlah harta yang sangat fantastis di usia yang masih terbilang muda, Rudy Salim bisa dikatakan sukses menjadi pengusaha.

Ia juga berpesan pada generasi muda untuk tak berhenti bermimpi dan jangan terlelap dalam mimpi itu sendiri.

"Kita tidak pernah boleh berhenti untuk bermimpi apa yang kita cita-citakan, tapi mimpi aja tidak cukup. Banyak orang yang lelap dan tidak segera bangun merealisasikan mimpinya jadi kenyataan," imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

"Working together, ordinary people can perform extraordinary feats. They can push things that come into their hands a little higher up, a little further on towards the heights of excellence." . Proud to sponsor @brotherhoodclubindonesia 3rd Anniversary

A post shared by Rudy Salim (@_rudysalim) on