Tragis, Balita Yang Tewas Di Mobil Sempat Ketok-Ketok Kaca

Irsyaad Wijaya - Selasa, 23 Oktober 2018 | 11:40 WIB

Penemuan balita tewas di kabin mobil di Jakarta Utara (20/10/2018) (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Bocah yang ditemukan tewas di dalam mobil sebelumnya sempat berupaya memecah kaca untuk keluar.

Alat yang digunakan memakai spion tengah tapi gagal.

Kanit Reskrim Polsek Metro Penjaringan Kompol Mustakim mengatakan, upaya itu tidak membuahkan hasil karena barang yang digunakan tidak kuat dan berukuran kecil.

"R berusaha keluar dengan mengambil kaca spion tengah untuk mengetok kaca. Namun, tidak berhasil untuk memecahkan kaca," kata Mustakim di Mapolsek Metro Penjaringan, Jakarta Utara, (22/10/2018).

(BACA JUGA: Salah Duga, Bocah Tewas Terkunci Di Kabin Sempat Dikira Ketemu Di Bak Pikap )

Polisi menyimpulkan hal tersebut setelah menemukan kaca spion sudah copot dan pecah.

Pihaknya juga menduga R tidak sengaja masuk ke dalam mobil milik seorang pria bernama Afandi itu setelah menonton ondel-ondel bersama temannya.

"Bisa saja dia main-main di lokasi yang longgar di area parkir, terus buka-buka pintu mobil. Dia masuk, kan, di situ ada tombol kunci otomatis kepencet sama dia," ujar Mustakim.

Mustakim menyebut mobil milik Afandi tidak terkunci karena pengguna sebelumnya, Ruslan, terburu-buru mengembalikan mobil ke Afandi yang juga adik iparnya.

(BACA JUGA: Terkuak, Kehabisan Oksigen Jadi Sebab Bocah 3,5 Tahun Tewas di Dalam Mobil)