Korban Kecelakaan Pajero Sport Di Surabaya Bertambah, 1 Anak Kecil Tewas

Ignatius Ferdian - Minggu, 21 Oktober 2018 | 20:30 WIB

Evakuasi korban meninggal Pajero Sport yang dihantam kereta api di Surabaya (Ignatius Ferdian - )

Otomania.com - Korban kecelakaan Pajero Sport warna hitam W 1165 YV yang dihantam kereta api bertambah.

Tiga orang penumpang yang merupakan satu keluarga itu tewas seketika di lokasi kejadian usai mobilnya ditabrak Kereta Api Sri Tanjung Banyuwangi-Jogja.

Sebelumnya, diberitakan dua penumpang mobil dalam kondisi meninggal.

Satu korban wanita berada di belakang mobil dan satu pengemudi berada di dalam mobil.

(BACA JUGA: Ironis, Fakta Kecelakaan Maut di Pasuruan, Espass Terjepit Dua Truk)

Tapi setelah dilakukan proses evakuasi, korban bertambah menjadi tiga orang.

Korbannya adalah anak kecil yang merupakan anak korban.

Jenazah anak kecil ditemukan terpental di sisi kanan mobil tersebut.

Warga setempat menutup jenazah anak itu memakai kertas korban sembari menunggu pihak Kepolisian datang melakukan evakuasi.

(BACA JUGA: Polisi Pede Nih, Tilang Elektronik Tekan Angka Kecelakaan)

Kanit Laka Lantas Polrestabes Surabaya AKP Antara menjelaskan informasi terbaru dari anggotanya di lokasi kejadian kecelakaan kereta apai vs mobil ini merenggut tiga korban jiwa.

"Korban merupakan satu keluarga dari Sidoarjo," ungkapnya.

Antara mengatakan ketiga jenazah korban sudah dievakuasi memakai tiga mobil ambulans dari lokasi kejadian.

"Jasad korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jatim," jelasnya.