Suzuki dan Mitsubishi Mulai Enggan Jualan Produk Diesel

Irsyaad Wijaya - Rabu, 17 Oktober 2018 | 17:40 WIB

Ilustrasi mesin diesel Mitsubishi (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Suzuki dan Mitsubishi pikir ulang mau jualan produk diesel di Eropa.

Dilaporkan Nikkei Asian Review, Suzuki sudah menahan penjualan mesin dieselnya di akhir tahun ini.

Sedangkan Mitsubishi akan menarik produk dieselnya dari Inggris dan Jerman untuk menghadapi regulasi lingkungan yang cukup ketat.

Penarikan kedua pabrikan otomotif ini membuat Mazda menjadi satu-satunya pabrikan Jepang yang masih menjual mesin diesel di Eropa.

(BACA JUGA: Rumor Baru Lagi, All New Ertiga Bakal Dilengkapi Mesin Diesel)

Nissan dan Toyota mengatakan juga akan mundur dari pasar diesel sedangkan Mazda masih melihat peluang di pasar mesin solar tersebut.

Diesel sebenarnya memiliki pasar yang cukup menjanjikan karena relatif memproduksi karbon dioksida yang rendah.

Saat berita pemalsuan data oleh Volkswagen keluar pada 2015, penjualan mobil diesel langsung turun 44,4 persen dari tahun lalu.

Angka ini diperkirakan terus menurun pada 2022 yang hanya akan menyisakan 32,5 persen untuk pasar Inggris.

(BACA JUGA: Siap-Siap, Selain Biodiesel B20, Bakal Ada B25 Dan B30 )