Sempat Nampang di China, Inikah Calon Suzuki GSX-S300?

Ignatius Ferdian - Selasa, 16 Oktober 2018 | 15:30 WIB

Haojue DR300 jadi calon Suzuki GSX-S300. (Ignatius Ferdian - )

Maxabout news
Desain paten Suzuki GSX-S300

Dari informasi yang beredar, DR300 (GSX-S300) mengusung jantung mekanis berkubikasi 298 cc, 2 silinder segaris, DOHC, pendingin cairan dan punya transmisi 6 percepatan.

Sayangnya untuk outputnya masih belum ada data terbaru.

Mesin ini pun diklaim total baru dan dikembangkan secara independent oleh Haojue.

Jadi mesin ini tidak menggunakan basis dari mesin GW250 sama sekali.

Kira-kira jika GSX-S300 diproduksi, Indonesia akan kebagian versi 250 cc tidak ya?