Sekelas Moge, Berikut Fitur Baru di Yamaha R25 2019

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 13 Oktober 2018 | 10:00 WIB

New Yamaha YZF-R25 (Irsyaad Wijaya - )

Panji/MOTOR Plus
Saklar sebelah kanan motor R25 versi 2019

Bentuk switch starter ini persis milik punya Yamaha Xabre.

Area dashboard semakin berkesan moge karena area segitiga atas, dibuat bolong-bolong yang membuat area kokpit ini memberikan kesan big bike feeling.

Tapi sayangnya kunci kontak masih model biasa, belum ada pengaman magnet.

Nah posisi duduk juga sedikit diubah nih sama Yamaha, setang dibuat lebih rendah dan lebar, jadi memaksa badan sedikit lebih nunduk.

(BACA JUGA: Fairing Yamaha R25 Baru Turunan MotoGP, Diklaim Tambah Top Speed!)

Posisi duduk seperti ini bakal enak buat nikung-nikung.

Seperti yang sudah disebutkan pada awal tulisan, desain motor berubah tapi hanya fokus pada bagian depan saja.

Memang benar, karena wajahnya mewariskan styling R Series, lalu fairing-nya dibuat model bertumpuk.

Sayangnya bentuk bodi depan barunya ini menimbulkan pro-kontra dikalangan pengguna dan penggemar roda dua.

Panji
Spidometer R25 Baru