Cuma karena Hal Sepele Pembalap Indonesia Gagal Menang di Asia Talent Cup Thailand

Ignatius Ferdian - Selasa, 9 Oktober 2018 | 11:30 WIB

Asia Talent Cup 2018 (Ignatius Ferdian - )

Otomania.com - Ajang balap Asia Talent Cup 2018 di Thailand kembali mengikutsertakan lima pembalap Indonesia binaan PT Astra Honda Motor (AHM).

Seri kejuaraan Asia Talent Cup 2018 berlangsung di sirkuit Chang, Buriram, 6-7 Oktober.

Lima pembalap muda binaan PT AHM menjalani balapan seri keempat dengan tidak mudah.

Afridza Syach Munandar, Mario Suryo Aji, M Adenanta Putra, Muhammad Agung Fachrul, dan Lucky Hendriansya sebenarnya sudah membuat hasil maksimal.

(BACA JUGA: Kehilangan Kaki di Balap Motor Bawa M Fadli Raih Medali di Asian Para Games)

Bahkan, Adenanta dan Lucky hampir saja naik podium ketiga, setelah terpaut tipis dengan pembalap di depannya.

Pada balapan pertama hari Sabtu, M Adenanta Putra finish ke-4, hanya berjarak tak sampai setengah detik dengan pemenang lomba.

Mario yang diharapkan mampu meneruskan tren positif pada balapan sebelumnya, terjatuh di lap pertama karena disenggol pembalap lain saat berada di barisan depan.

Sementara di race kedua, Minggu, jalannya balapan makin seru.

(BACA JUGA: Enggak Berarti Feminim, Warna Pink Banyak Dipakai Pembalap F1)