Mercedes-Benz CLS Meluncur, Desainnya Makin Sporty

Ignatius Ferdian - Jumat, 5 Oktober 2018 | 21:20 WIB

Tampak samping New Mercedes-Benz CLS (Ignatius Ferdian - )

Otomania.com - PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) resmi merilis New CLS, pada Jumat di bilangan Senayan, Jakarta Selatan (5/10/2018).

Mercedes-Benz CLS generasi ketiga ini mirip dengan model pendahulunya, memperlihatkan gaya sporty dan penuh percaya diri.

“Kami bangga dapat memperkenalkan New CLS ini kepada masyarakat,” ujar Hari Arifianto, Deputy Director Marketing Communication PT MBDI dalam sambutannya.

New CLS menyajikan beragam terobosan, di antaranya kontur yang jelas serta pengurangan garis.

(BACA JUGA: Kijang Innova Serasa Mercedes-Benz, Kaki-kaki Empuk Comotan Jerman)

Rizky
New Mercedes-Benz CLS resmi mengaspal di Indonesia

Tak hanya itu, CLS generasi ketiga ini juga menunjukkan karakternya melalui kontur gril yang melebar ke bawah samping dan bagian depan yang condong ke muka.

Sejumlah fitur lain juga ikut ditambahkan, seperti lampu depan lebar dan rendah juga lampu belakang yang terbagi menjadi dua bagian.

Pada interior, layar widescreen beresolusi tinggi juga dapat dipasangkan pada the new CLS, dilengkapi dua layar berukuran 12.3 inci yang ditempatkan di bawah penutup kaca yang bersambungan.

Konsol tengah dengan optik serat karbon tampak bebas mengambang berkat trim yang terpasang di permukaan.

(BACA JUGA: Tinggal Pencet, Mercedes-Benz Bisa Cari Parkir Sendiri