Otomania.com - SUV bekas saat ini sudah bersahabat di kantong.
Dengan modal Rp 100 jutaan sudah bisa dibawa ke rumah.
Akomodasi banyak dan juga punya ketangguhan menerabas jalur aspal atau tanah.
Nah, jika sedang mengincar SUV bekas dengan harga Rp 100 jutaan berikut pilihannya..
Tapi ingat, perhatikan juga kondisi mobil yang Anda incar.
1. Daihatsu Terios
Dengan uang Rp 100 juta, kamu bisa lirik SUV andalan Daihatsu.
Yup, kamu bisa pilih Daihatsu Terios TX A/T tahun 2008, atau TS Extra M/T tahun 2009.
(BACA JUGA: Esemka Siapkan SUV, Lawan Fortuner dan Pajero Sport)
2. Honda CR-V
Jika lirik ke tahun yang lebih tua, kamu bisa dapat Honda CR-V.
Ada nih pilihan CR-V tahun 2005 bermesin 2.400 cc yang dikisaran harga Rp 100 juta.
Selain tangguh, Honda CR-V 2.400 cc juga menggendong mesin K24 yang bertenaga.
"CR-V 2.4 gen 2 ini tenaganya mantap. Cuma harus perhatikan bagian kaki-kaki, biasanya sudah mulai kena bagian tie rod, ball joint, dan bearing roda," tutur Bagus Ferdiandi, dari Bagus Motor di Jl Manggarai Selatan 1 no. 88 Tebet, Jakarta Selatan.
(BACA JUGA: Mobnas Esemka Bangun Dari Tidur, Produksi Pertama Bikin SUV)
Terakhir, jika enggan dengan Terios dan CR-V bisa pilih Nissan X-Trail.
X-Trail lansiran 2005-2006 dengan kode bodi T30, sudah bisa dimiliki seharga Rp 100 jutaan.
Untuk tipenya, ada tipe XT tahun 2005, atau ST tahun 2006 yang sama-sama dijual Rp 100 jutaan di pasar mobil bekas.
Nissan X-Trail generasi pertama ini, punya desain mengotak yang gagah dan timeless.
Ciri khas lainnya adalah, instrument cluster yang ditempatkan di sisi tengah atau center fascia.