Setelah 100 meter berjalan, bus kemudian terperosok jatuh ke samping badan jalan.
Keterangan itu diperoleh dari pemeriksaan terhadap sopir dan kondekturnya, serta sejumlah saksi lainnya.
Sejauh ini, ada 4 siswa SMP tersebut yang dipastikan telah meninggal.
Sementara belasan korban lain menderita luka-luka.
Adapun identitas keempat korban meninggal, antara lain Mohamad Mafhut Ahsan (13), Rukma Sari (13), Akhirat Mufti Syahbana (14) dan Fidya Kastarena (13).
"Jenazah para korban di RS Gunung Jati, Cirebon. Untuk korban luka dirawat di RS Plumbon. Bus sudah dievakuasi pagi tadi dan lalu lintas sudah lancar," tambahnya.