Kantongi 246 Poin Klasemen Sementara MotoGP 2018, Marquez Bikin Jarak Sama Dovizioso

Ditta Aditya Pratama - Minggu, 23 September 2018 | 20:45 WIB

Pertarungan posisi pertama di MotoGP Aragon (Ditta Aditya Pratama - )

Otomania.com - Keluar sebagai juara di MotoGP Aragon, Marc Marquez berhasil mengamankan pointnya di klasemen sementara MotoGp 2018.

Saat race baru berlangsung, drama langsung terjadi pada lap pertama ketika pembalap Ducati, Jorge Lorenzo, harus mengakhiri balapan lebih dini.

Memulai balapan dari pole position, Jorge Lorenzo kehilangan kendali saat memasuki tikungan 1 sehingga mengalami highside.

Kecelakaan tersebut membuat Jorge Lorenzo mengalami dislokasi jari kaki.

(BACA JUGA: Skutik Irit Bertenaga, Honda Vario 150 Bisa Diboyong Mulai Rp 13 Jutaan)

Alhasil posisi terdepan diperebutkan oleh rekan satu timnya, Andrea Dovizioso, dan pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.

Hingga separuh balapan berlangsung, Andrea Dovizioso masih mampu memimpin jalannya balapan, diikuti Marc Marquez, Alex Rins, dan Andrea Iannone.

Namun pada beberapa lap terakhir, Marc Marquez berhasil mengambil alih jalannya balapan hingga garis finis.

Sedangkan Andrea Dovizioso harus puas finis di urutan kedua, diikuti duo Suzuki Ecstar, Andrea Iannone dan Alex Rins.

(BACA JUGA: Soal Motor, Sudah 10 Kali Valentino Rossi Mengeluh ke Yamaha Jepang )

Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, yang start dari posisi ke-17 berhasil mengakhiri balapan di urutan kedelapan.

Dengan hasil ini Marc Marquez mampu memperlebar jarak dengan Andrea Dovizioso jadi 72 poin.

Marc Marquez masih kokoh dipuncak klasemen dengan 246 poin, sedangkan Valentino Rossi tetap diposisi ketiga dengan 159 poin.

Berikut update Kalsemen sementara MotoGP Aragon 2018.

Pos. Rider Bike Points
1 Marc Marquez Honda 246
2 Andrea Dovizioso Ducati 174
3 Valentino ROSSI Yamaha 159
4 Jorge LORENZO Ducati 130
5 Maverick VIÑALES Yamaha 130
6 Cal CRUTCHLOW Honda 119
7 Danilo PETRUCCI Ducati 119
8 Johann ZARCO Yamaha 112
9 Andrea IANNONE Suzuki 108
10 Alex RINS Suzuki 92
11 Dani PEDROSA Honda 87
12 Jack MILLER Ducati 68
13 Alvaro BAUTISTA Ducati 64
14 Tito RABAT Ducati 35
15 Pol ESPARGARO KTM 32
16 Franco MORBIDELLI Honda 31
17 Aleix ESPARGARO Aprilia 29
18 Hafizh SYAHRIN Yamaha 24
19 Bradley SMITH KTM 18
20 Takaaki NAKAGAMI Honda 18
21 Scott REDDING Aprilia 12
22 Mika KALLIO KTM 6
23 Karel ABRAHAM Ducati 5
24 Michele PIRRO Ducati 1
25 Thomas LUTHI Honda  
26 Stefan BRADL Honda  
27 Xavier SIMEON Ducati  
28 Sylvain GUINTOLI Suzuki  
29 Jordi TORRES Ducati  
30 Christophe PONSSON Ducati