Jangan Disepelekan, Lupa Tutup Lubang Kunci Bisa Jadi Malapetaka

Irsyaad Wijaya - Jumat, 21 September 2018 | 17:45 WIB

Ilustrasi Membuka tutup magnet kunci kontak (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Banyak disepelin tapi sebenarnya kondisi kunci dan dan rumah kunci wajib diperhatikan.

Karena rentan sekali gesekan antara kunci dan rumahnya, otomatis rawan sekali aus atau bahkan jebol.

Selain itu, apakah ada sebab lain yang mengakibatkan kunci kontak jadi berumur pendek?

“Penyebabnya adalah faktor lingkungan seperti debu dan air yang masuk ke lubang kunci. Kalau dibiarkan bisa bikin kunci kontak jadi macet,” jawab Tian, pemilik toko Tian Kunci, spesialis kunci kendaraan (18/9).

(BACA JUGA: Jangan Disamakan, E-Tilang dan E-TLE Ternyata Dua Hal Berbeda)

Untuk mengurangi resiko tersebut, hal yang bisa dilakukan adalah dengan selalu menutup lubang kunci kontak dengan shuttered key system atau cover magnet.

Tidak hanya berfungsi sebagai fitur keamanan, shuttered key system juga bisa mencegah timbulnya karat di lubang kunci motor kalau digunakan dengan benar.

“Sebaiknya ketika motor sedang terparkir atau ingin dicuci, lubang kunci ditutup supaya kotoran atau air tidak dapat masuk.” ungkapnya.

Kalau sudah terlanjur macet, memutar paksa kunci dapat merusak kunci kontak dan kunci itu sendiri.

(BACA JUGA: Nikita Mirzani Beli Sedan Mewah di Atas Rp 2 Miliar, Baru Ada 7 Pemilik di Indonesia)