Murah, Biaya Servis Rutin Suzuki NEX II Setahun Pertama Tak Sampai Rp 300 Ribu

Ditta Aditya Pratama - Rabu, 19 September 2018 | 14:00 WIB

Suzuki Nex II (Ditta Aditya Pratama - )

Otomania.com – Regenerasi Suzuki NEX II hadir untuk berhadapan dengan Honda BeAt , Yamaha Mio dan lainnya.

Kelebihan yang ditawarkan Suzuki melalui NEX II ini dimensi lebih kecil yang otomatis bobot menjadi ringan di kelasnya.

Suzuki NEX II cocok buat daerah perkotaan yang identik dengan kemacetan.

Sebab dengan desain bodi yang mungil, sangat mudah menyelinap diantara mobil-mobil.

(BACA JUGA: Menhub Pengin, Mahasiswa Berinovasi, Bikin Kendaraan Listrik Lokal )

Selain itu, NEX II punya kelebihan lain dibanding pesaingnya yaitu adanya fitur USB Charger untuk mengisi ulang baterai smartphone dan lainnya.

Supaya motor tetap nyaman dan dapat diandalkan untuk kebutuhan sehari-hari, ritual berupa servis ringan jangan sampai kelewat.

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) 2 Wheel sendiri memberikan gratis servis berkala untuk 4 kali pertamanya.

Diluar biaya jasa servis, berapakah estimasi biaya yang perlu dikeluarkan selama satu tahun pertama untuk perawatan di bengkel resmi?

Berikut daftar harga komponen fast moving Suzuki NEX II yang diperlukan pada servis rutin di tahun pertama.

(BACA JUGA: Partsnya Berkelas, Rombakan Satria F150 Fi Rogoh Kocek Rp 100 Juta Lebih)