2. Al pingsan ketika menyetir
Ahmad Dhani menyampaikan kronologi kecelakaan lalu lintas yang menimpa Al Ghazali.
Dhani mengatakan bahwa Al mengendarai mobil dari arah Condet ke Cililitan, Jakarta Timur, Selasa siang.
Al dalam perjalanan menuju rumah Maia. Ia pergi berdua sama temannya.
"Al yang bawa (mobil), dia tertidur, pingsan, dia kena setir mobil di dada kirinya, nabrak. Dia sama temannya, dia yang nyopir. Dia mau ke rumah bundanya," ujar Dhani.
Kata Dhani pula, Al lalu dikeluarkan dari mobil oleh sang teman.
(BACA JUGA: Buka 'Bensin Kejujuran', Jual Pertalite Rp 10 Ribu Tapi Tak Ambil Untung)
Beberapa orang di sekitar tempat kecelakaan ikut menolongnya.
Begitu sadar, Al langsung mengabari Dhani.
"Dia share loc (memberitahu lokasi kecelakaan itu), minta jemput. Saya ke sana," ucap Dhani.
3. Terluka di dada kiri
Ahmad Dhani mengatakan Al Ghazali terluka dada kirinya akibat terbentur setir mobil saat kecelakaan terjadi.
"Al luka di dadanya, kena setir mobil saat nabrak," ujar Dhani.
(BACA JUGA: Sebut Ada Campur Tangan Pembalap MotoGP, Pengganti Tito Rabat Sekali Balapan Dipecat)