Cuma Dibikin 453 Unit, BMW M1 Nan Langka Jadi Pajangan Dinding

Irsyaad Wijaya - Minggu, 16 September 2018 | 10:00 WIB

BMW langka jadi pajangan dinding (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Menjadi kolektor mobil pasti akan merawat koleksinya dengan sangat hati-hati.

Tak jarang ingin menampilkannya dengan cara unik.

Seperti dilakukan pria di video satu ini.

Sebuah BMW M1 yang statusnya langka jadi bahan pajangan di dinding.

Asal tahu saja, BMW M1 yang diproduksi di antara 1981-1987 ini hanya dirakit sebanyak 453 unit!

Nampaknya BMW M1 berkelir merah dalam video telah mengalami restrorasi besar-besaran dari si pemilik.

(BACA JUGA: 'Damai' Segera Berakhir, Tilang Elektronik Diuji Coba Bulan Depan)

Setelah BMW M1 ini jadi, mobilnya malah enggak dipakai di jalan.

Mobilnya malah dijadikan pajangan dinding di dalam ruangan.

driving.ca
BMW 1 pertama kali dibuat tahun 1987

Buat memasangnya ternyata enggak sembarangan lo.

Butuh setidaknya enam orang biar BMW M1 ini bisa menempel sempurna ke dinding.

(BACA JUGA: Setelah Rossi Pensiun Yamaha Makin Sibuk, Ketambahan Tim dan Pasok Motor Baru)

Awalnya dinding terlebih dulu dilubangi sebagai tempat bracket untuk mengunci posisi mobil ke dinding.

Kemudian untuk mengangkat mobilnya, dibutuhkan tali baja atau sling yang kemudian ditarik menggunakan semacam katrol.

Baru setelah mobil pas pada posisinya, mobil dikunci di bagian peleknya yang jadi pusat tumpuan ke bracket.

Biar enggak penasaran, simak nih videonya.