Enak DIlihat, Harley-Davidson Street 500 Kena Colek Semi Cafe Racer

Yosana Okter Handono - Minggu, 2 September 2018 | 19:30 WIB

Modifikasi H-D Street 500 Solo (Yosana Okter Handono - )

Terlihat lingkar roda bawaan yang model palang diganti jari-jari.

Kata Rommy, proses aplikasi pelek jari-jari ini termasuk ribet, karena berkaitan dengan tingkat keamanan atau safety saat riding.

Pasalnya lingkar roda bawaan diganti lebih besar 2 inci.

"Yang depan bawaannya berukuran ring 17 diganti jadi 19 inci, yang belakang dari 15 jadi 17 inci."

"Ini untuk mencegah nyangkut ketika motor dipakai menikung. Oiya, tromolnya mesti bikin custom,” yakin Rommy sambil menyebut lebar pelek yang digunakan, yakni depan 3.00x19 dan 5.00x17 untuk belakang.

Aroma cafe racer makin kental dengan penggunaan setang model clip-on alias setang jepit, sehingga posisi duduk jadi lebih merunduk.

Kendati demikian, dipakai riding masih nyaman dan motornya kelihatan makin kekar.

Pelat nomornya? Pindah ke bawah dekat lengan ayun.

Gombak/OTOMOTIF
H-D Street 500 Solo. Jok kena sentuhan suede

Data modifikasi
Pelek depan : 3.00x19
Pelek belakang : 5.00x17
Ban Depan : Pirelli 120/70-R19
Ban Belakang : Pirelli 170/60-R17
Knalpot : RCW
Cat : Spies Hecker
Jok : RCW
Teromol : custom
Setang model : clip-on