Kelebihan Viar Vintech 200 Dibanding Pesaingnya Kawasaki W175, Harga Udah Beda Jauh

Irsyaad Wijaya - Kamis, 9 Agustus 2018 | 19:30 WIB

Viar Vintech 200 (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Viar membawa line-up baru di ajang GIIAS 2018 yang bertema retro sebagai pesaing Kawasaki W175 bernama Vintech 200.

Datang sebagai penantang, Viar Vintech ternyata dibekali beberapa kelebihan.

Kelebihan itu di antaranya ada pada kelengkapan informasi pada panel indikator.

Kalau Kawasaki W175 cuma ada penunjuk kecepatan dan odometer, Viar Vintech 200 lengkap dengan tachometer, fuel meter serta indikator perpindahan gigi digital.

Selain itu, Viar Vintech 200 ini juga punya rem cakram dengan bentuk wavy disc dan tutup tangkinya rata.

(BACA JUGA: Suzuki GSX-R150 Dengan Dua Warna Baru Jadi 'Kelinci Percobaan' )

Dida/GridOto.com
Desain panel indikator Viar Vintech 200

 

Soal mesin, Viar Vintech 200 dengan kapasitas mesin 198,8 cc bisa menghasilkan power sebesar 18,1 dk dengan torsi 15 Nm.

Power itu jelas lebih besar dari Kawasaki W175 yang hanya 12,8 dk dengan torsi 13,2 Nm.

Mesin Viar Vintech 200 itu juga dibekali dengan kick starter, beda dengan Kawasaki W175 yang minus kick starter.

Soal harga juga ternyata cukup jauh perbedaannya nih.

Menurut tenaga penjual dari Viar, Vintech 200 dengan mesin yang lebih besar dari Kawasaki W175 ini dijual seharga Rp 22 juta.

(BACA JUGA: Mercedes-Benz Yang Ada di Indonesia 80 Persen Rakitan Lokal, Total Ada Enam Model)

Dida?GridOto.com
Mesin Viar Vintech 200 dibekali kick starter