Pantes Mitsubishi Delica Absen di GIIAS 2018, Ternyata Sudah Enggak Dijual di Indonesia!

Irsyaad Wijaya - Rabu, 8 Agustus 2018 | 11:40 WIB

Mitsubishi Delica (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com – Ada satu line-up dari Mitsubishi yang absen di ajang GIIAS 2018, yakni Delica.

Absennya Mitsubishi Delica menimbulkan kecurigaan, apakah sudah enggak dijual di Indonesia?

Ternyata, kabar terbarunya PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sudah berhenti menjual Delica!

Menurut Imam Choeru Cahya, Head of MMC Sales and Marketing Group PT MMKSI, stok Delica di dealer sudah habis dan pihaknya sudah tak menerima pemesanan.

(BACA JUGA: Suzuki Masih Pikir-Pikir, Apakah All New Ertiga Support Jadi Varian Baru )

“Kami mempelajari permintaannya tidak terlalu tinggi dan effort-nya besar, jadi saat ini kami tidak lagi mengimpor kendaraan tersebut,” ujarnya saat ditemui di GIIAS 2018.

Ia mengatakan, penghentian impor Delica hanya dilakukan di Indonesia.

Artinya buat konsumen yang tertarik dengan Delica harus gigit jari.

“Delica saat ini sudah tidak lagi masuk line-up kami, karena difokuskan untuk pasar domestik Jepang saja,” ungkap Imam di ICE BSD City, Tangerang, Banten.

(BACA JUGA: Toyota Tepis Kabar Hentikan Produksi Sienta, Pasarnya Disebut Memang Khusus )

“Bagi konsumen yang punya Delica, perawatan masih aman. Karena di Jepang masih diproduksi, sehingga spare part masih tersedia,” lanjutnya.

Mitsubishi Delica muncul pertama di Indonesia pada tahun 2014.

Dari data Gaikindo, pada tahun 2015 penjualannya sempat menyentuh angka 404 unit.

Namun hingga tahun 2018, data wholesales-nya menjadi 28 unit saja sampai Juni lalu.

(BACA JUGA: Punya Algoritma Penyaringan Pelat Nomor, Grab Indonesia Siap Hadapi Ganjil-Genap di DKI Jakarta)