Otomania.com - Valentino Rossi tampak menunggangi motor dengan fairing baru di tes resmi MotoGP di sirkuit Brno, Ceko.
Fairing ini memiliki desain yang tak biasa dan berbeda dari tim lainnya.
Fairing ini terlihat lebih berongga, bagian samping dari fairing terlihat terbuka sehingga memperlihatkan bagian radiator.
Spatbor depan juga terlihat dipangkas menyisakan hanya bagian depannya saja.
(BACA JUGA: Selain Jajal Fairing dan Sepatbor Baru Valentino Rossi, Tim Yamaha Juga Mencoba Settingan ECU Baru)
Ternyata memang ada tujuan dibalik pengetesan fairing ekstrem ini, yakni terkait balapan selanjutnya di Austria.
"Tujuannya adalah untuk mereduksi wheelie, sangat penting untuk balapan di Austria," ujar Valentino Rossi seperti dikutip dari GPone.com.
Namun dalam pengetesan di Brno kemarin, Valentino Rossi belum puas.
"Aku belum merasakan perubahan besar, kurang lebih masih sama seperti sebelumnya," kata pembalap berjulukan The Doctor ini.
"Sebenarnya memang Brno bukan tempat terbaik untuk mengetes hal semacam ini," tambahnya.
(BACA JUGA: Marc Marquez Jajal Empat Motor Sekaligus di Sesi Tes MotoGP Ceko, Cari Settingan Bagus Buat Musim 2019?)
"Kami mungkin akan mencobanya di trek lain juga, tapi kami tidak akan memakainya untuk balapan selanjutnya," ujar Valentino Rossi.
Selain fairing sebenarnya Yamaha juga menguji hal lain di tes MotoGP kemarin, elektronik.
Satu komentar dilontarkan Valentino Rossi terkait elektronik ini: menarik.
"Kami mengetes beberapa hal berbeda, beberapa menarik, tapi kami butuh waktu tambahan," kata Rossi.
(BACA JUGA: Valentino Rossi Bikin Bingung, Catatan Waktu Jelek Tapi Bilangnya Sangat Bagus)
"Akhirnya aku bisa meningkatkan performa balapku," imbuhnya.
Di tes resmi MotoGP di Ceko kemarin, sayangnya rekan setim Valentino Rossi tidak bisa ikut mencoba part baru ini.
Maverick Vinales absen setelah di balapan hari sebelumnya mengalami kecelakaan di lap pertama.