Daniel Ricciardo Tak Mau Santai-santai Di Red Bull, Meski Resmi Pindah Musim Depan

Fedrick Wahyu - Senin, 6 Agustus 2018 | 18:00 WIB

Daniel Ricciardo saat menang di GP F1 Monako 2018. (Fedrick Wahyu - )

Otomania.comDaniel Ricciardo resmi pindah ke tim Renault terhitung musim balap 2019.

Ricciardo mengaku sedih meninggalkan Red Bull.

"Sejauh ini, ini adalah keputusan paling besar dalam karirku," kata Ricciardo, dikutip dari Planet F1.

Selain sedih, Ricciardo juga merasakan sensasi lain.

(BACA JUGA: Susunan Sementara Pembalap F1 Musim 2019 Pasca Kepindahan Daniel Ricciardo)

"Sedih untuk pergi, beneran, tapi aku bersemangat untuk tantangan baru di Renault, sudah 10 tahun aku di Red Bull," tambahnya.

Kalau mengingat masa lalunya, Ricciardo jadi terharu.

"Aku di program junior tahun 2008, ada memori menakjubkan di sana, itu bikin aku selalu bangga dan aku takkan lupa saat itu," ungkapnya.

"Sejujurnya ini adalah saatnya dimana itu bagus untukku untuk move on dan memulai hal bagus di tempat lain, ini bagus untukku," sambung Ricciardo.

(BACA JUGA: F1 Enggak Mampir di Malaysia, Sirkuit Sepang Siap Hadirkan Balap Motor Ketahanan 8 Jam di 2019-2020)

Ricciardo sudah mengoleksi dua kemenangan di musim ini.

Walaupun jelas bakal pisah, Ricciardo tidak akan sembarangan melalui sisa musim ini.

Ricciardo akan tetap lakukan yang terbaik sampai balapan terakhir bersama Red Bull.

"Menarik melihat rahasia apa dengan Renault nanti, tapi sekarang aku ingin berterimakasih ke Red Bull Racing, perusahaan Red Bull, atas yang telah mereka lakukan padaku," tegas Ricciardo.

"Aku sangat menghargainya, dari dalam lubuk hatiku, kita masih punya sembilan balapan ayo kita lakukan yang terbaik," tuntasnya