Pertamina Gandeng BMW Group Indonesia Hadirkan SPBU Listrik

Irsyaad Wijaya - Jumat, 3 Agustus 2018 | 18:00 WIB

BMW Group Indonesia dengan PT Pertamina, kerja sama dirikan Stasiun Pengisian Listrik Ulang (SPLU) (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com – Mengahadapi inovasi kendaraan listrik di masa depan, BMW Group Indonesia bekerjasama dengan PT Pertamina SPBU menghadirkan teknologi pengisian energi.

Sebagai langkah awal, Pertamina akan mewujudkannya dalam program pilot project Green Energy Station (GES) sebagai ekosistem baru untuk kendaraan listrik di Indonesia.

Menurut Adiatma Sardjito, Vice President Corporate Communication Pertamina, teknologi GES ditujukan untuk mendukung komitmen Pemerintah RI pada Conference of the Parties 21th (COP21) di Paris dalam pengurangan emisi Gas Rumah Kaca.

Serta menunjukkan kesiapan Pertamina dalam menghadapi pergeseran global dunia otomotif.

(BACA JUGA: Terkuak, Kelemahan Marc Marquez Mulai Kebaca Jorge Lorenzo, Ambisinya Besar)

“Langkah ini sangat penting untuk mempelajari konsep terbaik yang dapat menjamin kenyamanan layanan bagi pengguna kendaraan listrik,” kata Adiatma di ICE BSD City, Tangerang, Banten.

“Oleh sebab itu, Pertamina akan terus bekerja sama dengan pihak terkait untuk mengembangkan konsep ini baik dalam hal teknologi maupun kemudahan akses,” tambahnya kepada wartawan, Jumat (3/7/2018).

Adiatma menambahkan, teknologi GES terdiri dari 3 konsep utama, pertama ialah Konsep Green yang memiliki Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di area SPBU.

Kedua, konsep Future yang memiliki EV Charging Station, dan ketiga, Konsep Digital dimana pembayaran di SPBU cashless dengan MyPertamina serta dilengkapi dengan self-service.

(BACA JUGA: Gak Bisa Kabur, Puluhan Truk Terjaring Operasi Over Dimension dan Overload)

“Pertamina melihat bahwa bisnis pengisian baterai akan menjadi bagian integral dari bisnis SPBU Pertamina di masa depan,” imbuhnya.

“Untuk itu kerjasama dengan produsen mobil listrik seperti BMW Group sangat diperlukan,” tambah Adiatma.

Sementara itu Vice President Corporate Communication BMW Group Indonesia, Jodie O’tania, berujar, pihaknya merupakan brand pelopor yang menghadirkan kendaraan listrik dan yang pertama luncurkan kendaraan plug-in hybrid electric vehicle (PHEV) di Indonesia.

”Kami berharap dengan dukungan edukasi teknologi ini dapat menghadirkan pengembangan infrastruktur yang memadai untuk kendaraan listrik khususnya di wilayah Jakarta,” sebutnya pada kesempatan yang sama.

(BACA JUGA: All New Honda Brio Lebih Melar, Enggak Manyun Lagi Bawa Barang Besar)

“Serta memberikan kemudahan bagi seluruh pengguna kendaraan listrik, momen penting ini juga menandakan komitmen BMW Group Indonesia dan PT Pertamina dalam mengembangkan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia,” tutup Jodie.