Yuk Kenalan Dengan Honda NSX, Supercar Yang Didesain Oleh Seorang Wanita

Fedrick Wahyu - Minggu, 29 Juli 2018 | 16:00 WIB

Honda NSX, mobil sport berteknologi hybrid (Fedrick Wahyu - )

Supercar ini sendiri punya ukuran tubuh 4.490 x 1.940 x 1.215 mm serta berat 1.780 kg.

Kalau dibandingkan dengan supercar lain, tingginya mirip McLaren 570S namun lebih lebar dari 570S. jika dengan model Ferrari, lebarnya lebih mirip Ferrari 488.

Bodinya dibuat sebagian dari bahan alumunium, pilar A menggunakan bahan baja dan lantainya dibuat dari bahan karbon fiber.

Kaki-kaki

(BACA JUGA: Selama 23 Hari Uji Coba Sistem Ganjil Genap, Ratusan Ribu Kendaraan Melanggar)

Di bagian roda, Honda NSX dilengkapi peranti deselerasi berbahan keramik karbon (disc brake 6 pot depan dan 4 pot di belakang) serta suspensi aluminum untuk performa yang maksimal.

Suspensi depan menggunakan sistem double wishbone sedangkan kaki belakang masih dipercayakan sistem suspensi multi-link.

Rendy/Otomotifnet
Honda NSX. kaki-kaki

Pelek model akarnya menggunakan ukuran beda spek antara depan dan belakang. Untuk roda depan menggunakan pelek ukuran 19 x 8,5 inci dan ban 245/35 ZR19, sedang roda belakang menggunakan pelek 20 x 11 inci dibalut ban ukuran 305/30 ZR20.

Interior

Untuk masuk kabin NSX, ada hendel pintu dengan model batang pendek yang mesti dicongkel sedikit agar pintu terbuka.