Udah Enggak Sabar, Kawasaki Ninja ZX-6R Sebentar lagi Rilis, Tapi Tenaga Turun Bobot Malah Naik

Irsyaad Wijaya - Kamis, 12 Juli 2018 | 12:15 WIB

Kawasaki Ninja ZX-6R 2015 (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Rumor Kawasaki Ninja ZX-6R akan di segarkan tampilannya kini makin nyata.

Isu itu sudah berkembang setahun yang lalu dan baru kali ini akan ada kepastian akan rilis.

Dilansir dari Asphaltandrubber Kawasaki telah mengarsipkan model tersebut dengan California Air Resources Board (CARB), di mana akan ada rencana untuk ZX-R6.

Motor ini akan memiliki mesin 636 cc dan menghasilkan setengah emisi dari edisi sebelumnya.

(BACA JUGA: Udah Enggak Sabar Lagi, Mirip Seperti Inikah Tampilan Avanza dan Xenia Baru?)

Mungkin motor ini juga dikabarkan siap untuk regulasi emisi Euro5 mendatang.

Tapi sayangnya, hasil rincian dan data menunjukkan ada penurunan daya dan peningkatan berat untuk Kawasaki Ninja ZX-R6 2019.

Perubahan besar juga terdapat pada katalis loop tertutup tiga arah, yang menggantikan katalis oksidasi dua arah pada model sebelumnya.

Terdapat juga data dari BikeSocial Inggris di mana tenaga maksimalnya akan turun dari 129 dk ke 128 dk, tapi tenaga itu hanya untuk mengikuti regulasi kok.

(BACA JUGA: Gara-gara Menerapkan Tarif Tambahan Rp 1.500, Grab Didenda Rp 7,5 Miliar)

Sementara itu bobot motor juga naik dari sekitar 194 kg menjadi 195 kg.

Namun semua itu hanya ubahan sederhana untuk mengikuti regulasi pemerintah pada bagian mesin.

Bahkan untuk model 2019 akan menjadi lebih lebar dan juga lebih pendek dari model sebelumnya sekitar setengah inci.

Yang diharapkan oleh para pencita motor hijau tersebut adalah debutnya di INTERMOT di Jerman atau EICMA (Milan Motor Show) akhir tahun ini, dan pastinya dengan warna hijau limau.

(BACA JUGA: Dani Pedrosa Semakin Dekat Dengan Pensiun, Pembalap Moto2 Jadi Kandidat Pembalap Tim Satelit Yamaha)

Wah, jadi penasaran sepeti apa sih bentuknya?