Otomania.com - Kabar soal Suzuki bakal mengeluarkan model baru sepertinya bukan isapan jempol belaka.
Hal ini terlihat dalam beberapa waktu terakhir ini, Suzuki sedang menguji Wagon R di jalanan.
Seperti dilansir dari rushlane.com, penampakan Suzuki Wagon R sedang diuji coba di jalanan India tanpa menggunakan kamuflase lagi.
Beberapa waktu silam, penampakan Suzuki Wagon R pernah diuji coba di jalanan tetapi masih berkamuflase.
(BACA JUGA: Suzuki Baru Tertangkap Kamera, Inikah Pesaing Calya - Sigra?)
Dari foto pengetesan yang bocor di dunia maya ini, desain eksterior dan interior terlihat cukup jelas.
Meskipun logo pada gril depan masih disembunyikan.
Dari segi eksterior, Suzuki Karimun Wagon R terbaru terlihat lebih tinggi dari versi sebelumnya.
Selain itu, model baru ini juga bakal menggunakan spoiler di atap, antena sirip hiu, dan menggunakan pintu geser.
(BACA JUGA: Ini Yang Ditunggu, Bocoran Harga Suzuki Jimny Baru, Enggak Jauh Beda Sama All New Ertiga)
Tidak hanya eksterior, bagian interior juga terlihat jelas karena mobil ini menggunakan kaca bening.
Bahkan mobil ini dilengkapi sistem infotainment dengan layar sentuh, tombol pengaturan di kemudi, dual airbag, ABS, dan pengaturan AC otomatis.
Mengenai mesin, Suzuki Karimun Wagon R tujuh penumpang akan menggunakan mesin milik Suzuki Swift yang berkapasitas 1.200 cc.
Mesin ini diklaim mampu memuntahkan tenaga hingga 82 dk dengan torsi 113 Nm.
(BACA JUGA: Suzuki NEX II Dijual Murah, Jangan-jangan Cuma Harga Promo Saja?)
Mungkinkah ini menjadi sinyal kuat kehadiran Wagon R 7 penumpang ini di Indonesia?