Ngilu Liatnya, Toyota Calya Tabrak Pembatas Tol, Tembus Dari Kaca Depan Ke Kaca Belakang Kayak Disate

Fedrick Wahyu - Jumat, 22 Juni 2018 | 18:45 WIB

Mobil putih berplat nomor A 1766 FT menabrak pembatas jalan (Fedrick Wahyu - )

Otomania.com - Rombongan pemudik harus mengalami kecelakaan parah di tol fungsional Pemalang-Batang.

Pasalnya kendaraan yang dikendarai menghantam pembatas jalan di kilometer 325 tol fungsional.

Petugas belum bisa mengidentifikasi korban.

Karena usai kejadian korban langsung dievakuasi ke rumah sakit terdekat.

(BACA JUGA: Penting, Ini Ciri-ciri Kampas Rem Mobil Minta Jajan)

Diterangkan Kasatlantas Polres Pekalongan AKP Boby Anugrah Rachman,Kecelakaan kendaraan putih berplat nomor A1766FR karenakan pengemudi mengantuk.

"Setelah melewati flyover Sragi karena pengemudi mengantuk kendaraan menabrak pembatas jalan. Jumlah korban ada tiga orang," jelasnya, Jumat (22/6/2018).

Ditambahkan AKP Boby, ketiga korban langsung dibawa ke RSUD Kraton untuk menjalani pemeriksaan.

Facebook/‎Ohiv VanNama
Mobil putih berplat nomor A 1766 FT tabrak pembatas jalan

"Kebetulan ada mobil ambulan yang siaga, jadi usai kejadian korban langsung dibawa ke RSUD Keraton," tambahnya.