"Kendaraan oleng, hilang kendali, belok ke kiri jalan, lalu oleng ke kanan jalan, dan terbalik di badan lajur cepat dengan posisi semua roda di atas (terbalik)," ujarnya.
Saat oleng itu, mobil Innova hitam sempat menabrak bagian belakang kendaraan Avanza bernopol B 1960 PRX, yang sedang dikendarai Agus Pramudi Irawan (33).
Mini bus yang mengalami kerusakan di bagian belakangnya itu saat tertabrak, tengah berada di lajur cepat tol Cipularang menuju Jakarta.
Tidak ada korban jiwa akibat kejadian kecelakaan. Namun, para korban dari dua mini bus yang terlibat kecelakaan telah ditangani pihak medis.