Jelang MotoGP Perancis, Valentino Rossi Seakan Dapat MoodBoster, Percaya Diri Banget Bisa Podium

Irsyaad Wijaya - Kamis, 17 Mei 2018 | 12:40 WIB

Valentino Rossi (Irsyaad Wijaya - )

Suhu sirkuit ini cukup stabil berada pada angka yang tidak terlalu tinggi.

Untuk balapan dengan suhu trek yang rendah, YZR-M1 memang lebih bisa mengeluarkan potensinya, terutama urusan grip ban belakang.

Dari total 16 balapan kelas MotoGP sejak 2002 silam, sembilan dimulai dalam kondisi basah atau hujan.

Balapan yang diselenggarakan secara penuh dalam kondisi kering adalah 7 balapan sisanya, yakni tahun 2004, 2010, 2011, 2014, 2015, 2016, dan 2017.

(BACA JUGA: Terkuak, Ipda Auzar Polisi Korban Serangan Teroris di Mapolda Riau Ternyata Mantan Sopir Wakapolri)

Pada 2017 kemarin juga harap-harap cemas, karena awalanya cuaca terlihat berawan, tapi akhirnya balapan terselenggara dengan trek kering.

Tentu saja data ini cukup menguntungkan Yamaha.

Saat ini Valentino Rossi tertinggal 30 poin dari pemuncak klasemen, Marc Marquez.

Terkait hal itu, Valentino Rossi masih punya asa dan tetap percaya diri juga.

(BACA JUGA: Buat Penumpang Setia, Selama Bulan Ramadan PT Transjakarta Bagi Takjil Gratis di 5 Halte)

"Kupikir saat ini hal itu sulit diprediksi, rival kami memang kuat, jadi kami akan lihat potensi kami juga," sambung Rossi.