Ini Daftar Kelakuan Tukang Parkir Yang Bikin Kesal, Anda Suka Ketemu Yang Kayak Gimana?

Irsyaad Wijaya - Jumat, 11 Mei 2018 | 22:00 WIB

Ilustrasi tukang parkir liar (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Pekerjaan juru parkir atau tukang parkir sebenarnya membantu bagi pemilik kendaraan.

Tapi kadang kita dibuat kesal juga dengan perilaku tukang parkir yang semena-mena.

Terlebih dengan tukang parkir liar yang cuma modal peluit saja.

Di antara kelakuan tukang parkir yang bikin kesal yakni sebagai berikut.

(BACA JUGA: Koleksi Supercar Sule Bikin Ngiler, Sekelas McLaren MP4-12C)

1. Tarif Suka-suka

Tipe tukang parkir model ini menentukan tarif parkir sesuai mood-nya.

Kadang parkir motor cuma seribu, kadang seribu lima ratus, kadang kalau kita kasih uang dua ribu malah tidak ada kembalian.

2. Ada di Tempat Kurang Strategis

Jenis tukang parkir ini kadang menarik tarif parkir di tempat yang kurang strategis.