Otomania.com - Pekerjaan menjadi pengemudi ojek online pasti akan bertemu dengan banyak karakter konsumen.
Mulai dari yang baik hati hingga yang galak dan punya komentar pedas.
Seperti kisah driver ojek online satu ini yang diposting akun Instagram @keluhkesahojol.id.
Seorang driver ojek online dari Grab mendapatkan orderan pelanggan bernama Ridho.
Namun, saat akan menuju titik penjemputan, driver mengalami masalah.
(BACA JUGA: Akun Instagram Jorge Lorenzo Diserbu Komentar Pedas Netizen Indonesia, Ada Yang Bilang Suruh Pasang Spion)
Karena customer sudah tidak sabar menunggu sang driver.
Meminta membatalkan orderannya saja.
Ternyata sang driver tidak mengetahui lokasi penjemputannya.
Ditambah pula RAM (random access memory) smartphone milik driver sangat kecil sehingga tidak bisa membuka aplikasi peta.
Akhirnya driver mencoba bertanya langsung kepada customernya.
(BACA JUGA: Valentino Rossi Sebut Insiden Crash MotoGP Spanyol Salah Dua Pembalap)
Alih-alih mendapatkan jawaban, driver Grab tersebut malah diancam.
Ridho mengancam akan melaporkan si driver ke pihak Grab hanya karena tidak tahu jalan.
Banyak netizen merasa iba dengan kejadian yang menimpa driver ojol tersebut dan juga geram dengan ulah customer.
andymrpg: penumpang g tau diri itu namanya, bayar murah belagu
moefaad: Kalau begini, menurut gue CS nya manjah. Mau pelanayan seperti apa yg diharapkan? Naik opang aja belum tentu tau jalan. Pengalaman sih, ga pernah dapat driver yg ga tau jalan. Kalau sampai begitu, artinya CS kurang detail memberikan informasi.
regal.moon: driver jg kadang ada yg dr jauh bukan dr daerahnya, misalnya kaya dia lg nganter ke tng dr jkt trs pas mau pulang malah dpt penumpang lg. ya masa dia harus disuruh hafal semua jalan yg pdhl dia aja ga tinggal disitu. suka ga mikir itu cs nya nih.
ind.sign: Yakali driver ngapalin "jalan tikus" seluas jakarta, misalnya...
(BACA JUGA: Salah Yang Lewat Apa Yang Kerja Enggak Bener? Tiang Listik Ini Sering Jadi Biang Kerok Kecelakaan)