Otomania.com - Sejak beralih tim ke Ducati, Jorge Lorenzo belum bisa memperlihatkan performa terbaiknya.
Karena hal itu, kabarnya menurut pengamat MotoGP, Carlo Pernat mengatakan, Ducati sudah mempersiapkan pengganti Lorenzo.
"Menurut pendapat saya, Ducati sudah berada di ambang batas kesabaran terkait urusan dengan Lorenzo, sekarang mereka lebih tertarik untuk mencari penggantinya," kata Carlo Pernat yang dikutip dari Paddock-GP.
Pembalap Pramac Racing, Jack Miller,santer diberitakan bakal menggusur tempat Jorge Lorenzo di tim pabrikan Italia itu.
Dalam tiga seri MotoGP yang telah berlangsung musim ini, Miller mampu meraih hasil lebih bagus dibandingkan Lorenzo.
(BACA JUGA: Indent Panjang, Produksi Xpander Ditambah Jadi 10.000 Unit Per Bulan, Makanya Berani Ekspor)
"Menurut pendapat saya, Ducati sudah berada di ambang batas kesabaran terkait urusan dengan Lorenzo, sekarang mereka lebih tertarik untuk mencari penggantinya," kata Carlo Pernat yang dikutip dari Paddock-GP.
Pembalap Pramac Racing, Jack Miller,santer diberitakan bakal menggusur tempat Jorge Lorenzo di tim pabrikan Italia itu.
Dalam tiga seri MotoGP yang telah berlangsung musim ini, Miller mampu meraih hasil lebih bagus dibandingkan Lorenzo.
"Rumor yang beredar, dan itu cukup solid, adalah Ducati memantau Jack Miller," ucap Pernat.