Otomania.com - Produk terbaru Royal Enfield untuk para biker yang hobi berpetualang baru saja diluncurkan di Jakarta (19/4/2018), motor ini diberi nama Himalayan.
Motor ini kental dengan gaya motor klasik sesuai dengan ciri khas dari Royal Enfield.
Himalayan cocok digunakan di medan berlumpur dan nyaman untuk berkendara jauh.
Berbicara mengenai segmennya, Himalayan siap bersaing dengan Kawasaki Versys-X 250 dan Honda CRF250 Rally.
Lantas, bagaimana jika kita membandingkan dapur pacu di antara ketiganya?
(BACA JUGA: Keren... Honda Gold Wing Ganti Baju Jadi Motor Sport Fairing)
Meski berbeda kapasitas, tapi tenaga mesin ketiganya bisa dibilang mirip-mirip nih sob.
Melihat dari data spek, Royal Enfield Himalayan mengusung mesin berkapasitas 411 cc SOHC single silinder dengan oil cooler.
Mesin bertransmisi 5-percepatan ini sanggup hasilkan tenaga sebesar 25 dk dan torsi 32 Nm.