Ngeri, GP Argentina Dipenuhi Dengan Intrik Tak Terduga

Fedrick Wahyu - Senin, 9 April 2018 | 02:41 WIB

Marc Marquez tabrak Valentino Rossi (Fedrick Wahyu - )

Otomania.com - Di seri GP Argentina 2018 terjadi cukup banyak intrik. Mulai dari penalti pada semua pembalap kecuali Jack Miller, karena mengganti ban saat balapan sudah siap.

Kemudian saat race baru memasuki lap pertama, tepatnya tikungan ke-13, Dani Pedrosa mengalami masalah yang membuatnya crash.

Tapi crash yang dialami oleh Dani Perdosa bukan karena bersenggolan atau kontak dengan Johann Zarco.

Dirinya terjatuh karena kehilangan keseimbangan. Ia kehilangan grip sesaat lalu mendapatkan traksi kembali hingga akhirnya jatuh.

(BACA JUGA: Kelemahan Yamaha YZR-M1 Dikeluhkan oleh Valentino Rossi)

Begitu halnya dengan Marc Marquez, ia bahkan lebih sial lagi dari pada rekan setimnya.

Total ia mendapat pinalti sebanyak 3 kali. Pertama, motornya mati saat balapan hendak dimulai. 

Crash.net
Start yang aneh di MotoGP Argentina

Setelah berusaha keras mendorong motornya ke depan, akhirnya motornya menyala kembali dan kembali ke grid-nya lagi namun dengan melawan arah.

Hasilnya ia harus menjalani hukuman ride through alias melalui pit lane di bawah batas kecepatan dan melanjutkan balapan dari posisi 19.