Otomania.com - Belum lama ini, Honda Astrea Grand lansiran 1991 ramai jadi bahan obrolan netizen. Bebek legendaris itu dibayar Rp 80 juta oleh seseorang, karena punya kenangan tersendiri dan mungkin jatuh cinta lagi.
Kalau dari tampilan, memang motor tersebut tampak seperti baru lagi. Jok masih dibungkus plastik, bahkan pelat nomornya warna putih, seolah-olah seperti motor yang baru dibeli dari diler. Sang pemilik yang menjual motor tersebut pun berbagi cerita.
Dia adalah Zubastian Rachman, warga Bintaro, Tangerang Selatan. Tian, sapaan akrabnya, mengatakan kalau motor tersebut merupakan hasil restorasi dari motor bekas yang dibelinya seharga Rp 3,4 juta. Singkat kata, ini bukan motor yang benar-benar baru dari diler.
Motor dibeli dari warga Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, tiga bulan silam. Menurut Tian, Astrea Grand bekas lawas itu dibelinya karena dia memang hobi memodifikasi motor.
(BACA JUGA: Bebek Honda 1991 Laku Rp 80 Juta, Istimewanya Apa?)
"Awalnya ingin lihat-lihat doang gimana sih kondisinya motor tahun 1991. Pergilah ke Tigaraksa. Setelah dibeli, motornya saya bawa sendiri pulang ke Bintaro. 2,5 jam naik motor dari sana sampai ke rumah," kata Tian, dikutip dari Kompas.com, Rabu (14/3/2018).
Suku cadang baru yang dibelinya semua orisinal. Suku cadang dibeli lewat situs-situs jual beli online. Tian mengatakan, hampir semua suku cadang yang dibelinya didapat dari Indonesia, kecuali lampu depan dan besi pegangan bagian belakang yang dibelinya dari seseorang di Malaysia.
Proses mencicil komponen pun selesai, dan Tian mulai memasang satu per satu suku cadang yang baru. Saat proses pengerjaan, Tian dibantu mekanik dari bengkel Kembar Racing Team yang masih berlokasi di seputaran Bintaro.
(BACA JUGA: Lagi, Honda Astrea Grand Dijual Mahal, Tapi yang Ini Lebih Murah)