Modifikasi Mobil Ini Hasil "Kanibalan" dari 27 Komponen Mobil Lain

Fedrick Wahyu - Kamis, 22 Februari 2018 | 18:00 WIB

"Stanmobile" kombinasi dari 27 mobil (Fedrick Wahyu - )

Otomania.com - Kanibalisme atau mengambil part dari kendaraan lain dalam dunia modifikasi sudah umum. Bahkan tak jarang modifikator megambil komponen dari  lebih dua kendaraan.

Salah satunya adalah mobil bernama 'stanmobile' ini. Tak tangung-tanggung mobil ini merupakan kanibalan dari 27 part mobil lain. Mobil dengan warna biru ini tampil di acara kontes di Bay City, Michigan, Amerika Serikat.

Nah, berikut ini rincian kanibalnya:

(BACA JUGA: Rekomendasi Modifikasi All New Toyota Yaris,)

carscoops
Tampilan sangar dari 'Stanmobile'

Dari eksterior mobil ini dilengkapi part:

Pintu Pinto 1972 ’72
Kap mesin Chevy ’39
Gril Chevy ’39
Fender Chevy ’39
Bumper belakang Cadillac ’61
Trunk Lid Cadillac Seville ’85
Ford Sunroof ’73
Ltd. Headlights
Ltd. Front Turn Signal
Ltd. Rear Brake Light on Roof
Lampu belakang Javelin ’72
Bumper depan Buick ’58
Buick Rear Back Up Lights ’58
Bumper belakang Chevy’32

(BACA JUGA: Keren, tapi Modifikasi Nissan Ini Bakal Susah Dipakai di Indonesia)

carscoops
Kabin

Untuk bagian dalam kabin memakai:

Kemudi Thunderbird
Interior Thunderbird ’64
Jok Firebird Seats ’84
Jendela Electric Chevy
Dasbor elektrik Olds ’85
Keyless Entry between the seats

(BACA JUGA: Ubahan Minimalis, Tapi Bikin Nissan Serena Berpenampilan Agresif)

carscoops
Tampak belakang 'Stanmobile'

Bagian kaki-kaki dan pengereman memakai:

Rear Axle Pontiac ’72
Suspensi Cadillac ’82
Rem depan Cadillac ’82

carscoops
Mesin

Dan dari mesin menggunakan:

Mesin GMC 350 Truck ’85
Fuel Tank Pinto ’72
Transmisi Chevy Transmission ’82
Cooling Fan Electric Chevy ’92
Kelistrikan Olds 98 ’85

Dari gabungan begitu banyak part tadi terciptalah, 'Stanmobile' yang tampil unik dan klasik.