Otomania.com - Sepeda motor sport 150 cc jadi salah satu segmen yang banyak manuver. Salah satu yang menggeliat hebat adalah sport naked dengan para pemain yang cukup banyak.
Segmen sport menduduki peringkat kedua berdasarkan data distribusi Asosiasi Industri Sepeda motor Indonesia (AISI) hingga Agustus dengan angka 378.274 unit.
Honda masih mengandalkan CB150R di model sport naked 150 cc. Sampai Agustus motor dengan banderol harga mulai Rp 25 jutaan dan Rp 27 jutaan ini tercatat terdistribusi sebanyak 77.667 unit. Pada Agustus lalu, motor ini mendapatkan pembaruan dari pilihan desain dan warna.
Yamaha dengan All New Vixion mencatatkan 65.248 unit untuk waktu yang sama. Motor dengan banderol mulai Rp 26 jutaan tersebut menawarkan dua tipe mesin, yakni standar dan VVA.
Suzuki GSX-S juga jadi salah satu penantang di pasar motor sport naked Tanah Air berhasil mencatatkan angka 6.283 unit sampai Agustus 2017. Motor yang kembali diperpanjang harga promosinya ini, yakni tetap di Rp 23,9 juta, hadir dengan varian Touring yang berbalut aksesori lengkap.
Kawasaki menambah model baru dalam daftar kali ini. Mereka memperkenalkan Z125 Pro SE yang dibanderol Rp 33 juta. Motor kompak ini hadir dengan warna baru yang lebih atraktif.
Berikut harga motor sport naked per Oktober 2017:
Honda
Mega Pro FI Rp.21.775.000
Verza 150 Spoke MMC Rp. 18.825.000
Verza 150 CW MMC Rp. 19.675.000
New Honda CB150R StreetFire Special Edition
Varian : Raptor Black, Honda Racing Red, Stallion Black Rp. 27.075.000
New Honda CB150R StreetFire Special Edition
Varian : Wild Black, Macho Black Rp. 25.975.000
Suzuki
GSX-S 150 Touring Edition Rp. 25.000.000
GSX-S150 Rp. 23.900.000
Yamaha
All New Vixion Yamaha Movistar Rp 26.700.000
All New Vixion Rp 26.000.000
All New Vixion R Rp 28.800.000
Xabre Rp 30.300.000
All New Byson FI Rp 22.950.000
TVS
Max 125 Sport Rp 13.250.000
Max 125 Semi Rp 13.750.000
Apache RTR 160 Rp 17.350.000
Kawasaki
KSR Pro Rp 28.800.000
Z125 Pro Rp 32.300.000
Z125 Pro SE Rp 33.000.000
D-Tracker Rp 31.800.000
D-Tracker SE Rp 33.300.000