Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Merampas, Adira Finance Punya Cara Khusus Menangani Nasabah 'Nakal'

Irsyaad Wijaya - Kamis, 15 November 2018 | 12:00 WIB
Ilustrasi debt collector
KasKus
Ilustrasi debt collector

Otomania.com - Adira Finance sebagai lembaga pembiayaan mobil dan motor memiliki risiko soal cicilan dari debitur.

Tak jarang banyak debitur yang lepas tanggung jawab dalam membayar kewajiban cicilannya.

Untuk menanganinya tak jarang lembaga pembiayaan banyak yang meminta bantuan ke pihak ketiga untuk menagih tunggakan.

Tapi sayangnya, pihak ketiga yang dimintai bantuan tak jarang melakukan tindakan paksa seperti merampas kendaraan.

(BACA JUGA: Tegang, Pengemudi Mobil Dikepung Debt Collector, Diancam Akan Ditembak)

Namun Adira Finance berbeda menurut Hafid Hadeli, Direktur Utama Adira Finance, pihaknya menggunakan cara persuasif dan sesuai dengan peraturan.

"Kami melakukan segalanya itu sesuai aturan. Kami nggak pakai debt collector, kami menyebutnya remedial officer," ucap Hafid saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat.

Ia tak menampik Adira Finance bekerja sama dengan pihak ketiga, tetapi kemitraan yang dilakukan dengan perusahaan tersertifikasi.

"Para remedial officer Itu harus diwadahkan dalam bentuk perusahaan, dan itu sudah kita lakukan juga. Jadi kita kerja samanya itu kemitraan dengan perusahaan, dan tersertifikasi juga," ucap Hafid.

(BACA JUGA: Mobil Rental Hilang, Bukan Lapor ke Polisi, Malah Disarankan Minta Bantuan Mata Elang)

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa