Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Deretan Motor Terlaris November 2017 di Indonesia

Donny Apriliananda - Senin, 18 Desember 2017 | 13:18 WIB
Honda BeAT karburator
Dok. OtomotifNet.com
Honda BeAT karburator

Otomania.com – Dinamika sepeda motor yang paling diburu di Indonesia bergerak lagi. Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) merilis data distribusi kendaraan roda dua per November 2017, lalu didapati merek-merek yang paling banyak terjual.

Secara total, penjualan (wholesales) November 2017 tak lebih baik jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu, atau turun 3,6 persen, hanya 550.303 unit.

Honda Beat masih jadi yang terlaris. Cukup dengan periode satu bulan distribusi entry level skutik ini menyentuh 188.466 unit, jauh meninggalkan model lainnya. Di segmennya, motor ini menguasai 40,22 persen pasar.

Baca Juga: 10 Mobil Terlaris November 2017, Xpander Sodok 4 Besar

Sementara secara keseluruhan model yang dipasarkan di dalam negeri, tulang punggung PT Astra Honda Motor ini berkontribusi 34,24 persen.

ilustrasi Honda Scoopy FI.
istimewa
ilustrasi Honda Scoopy FI.
Di posisi kedua ada Scoopy dengan perolehan November sebanyak 62.929 unit. Model bergaya retro tersebut punya pangsa pasar di segmen skutik sebesar 13,43 persen, dan secara nasional hanya 11,44 persen.

Urutan ketiga dan keempat juga masih dari pemimpin pasar, masing-masing Vario 125 sebanyak 61.180 unit dan Vario 150 46.263 unit. Kemudian di posisi kunci lima besar ada Yamaha NMAX yang mencapai angka 29.328 unit.

Baca Juga: Sepeda Motor Sport Apa yang Terlaris Sedunia?

Pasar sepeda motor dalam negeri secara total, masih belum membaik dibandingkan tahun lalu, meski penurunannya terbilang kecil atau 0,43 persen (Januari-November). Target sampai akhir tahun juga di angka realistis, minimal naik 5,7 persen saja.

Berikut 20 motor terlaris di November 2017.

NO NAMA PRODUK NOV
1 Beat 188,446
2 Scoopy eSP 62,929
3 Vario 125 eSP 61,180
4 Vario 150 eSP 46,263
5 NMAX 29,328
6 Mio 25,166
7 AEROX 155 17,632
8 Fino 16,258
9 Revo 15,933
10 Supra 11,815
11 Vario 110 FI esp 10,808
12 CB 150 R Street Fire 8,633
13 Verza 6,353
14 CBR 150 R 4,942
15 MX KING 4,131
16 CRF 150 3,869
17 Sonic 150 R 3,811
18 ALL NEW SOUL GT 3,666
19 ALL NEW X RIDE 3,620
20 LX 150 F 3,298

 

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : KompasOtomotif

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa