Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pelanggar yang Terciduk Operasi Zebra di Jakarta, Naik 29 Persen

Donny Apriliananda - Kamis, 16 November 2017 | 15:17 WIB
Ilustrasi. Polisi Akan Gelar Operasi Zebra Jaya 2017
Rizky/otomotifnet
Ilustrasi. Polisi Akan Gelar Operasi Zebra Jaya 2017

Otomania.com - Sebanyak 149.587 pelanggar berhasil terjaring dalam Operasi Zebra 2017 yang digelar Ditlantas Polda Metro Jaya selama dua pekan yakni sejak 1 November hingga 14 November 2017. Dari total pelanggar, 136.142 ditilang dan 13.445 hanya mendapat teguran.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Halim Pagarra mengatakan, jumlah kendaraan yang dirazia tahun ini meningkat 29 persen jika dibanding Operasi Zebra 2016.

“Tahun 2016 itu 115.887 kendaraan yang dihentikan dengan rincian 102.835 dilakukan tilang dan 13.052 kendaraan hanya mendapat teguran,” kata Halim.

Baca: Hari Terakhir Operasi Zebra, Polisi Tilang Polisi

Dari total 136.142 kendaraan yang ditilang 61.477 SIM disita sedangkan STNK sebanyak 74.039, kemudian 626 kendaraan diamankan karena tidak dilengkapi surat-surat.

“Mayoritas pelanggar adalah roda dua atau sepeda motor dengan jumlah 87.810, kemudian mobil penumpang 38.825, disusul bus 1.668, dan mobil barang 7.839,” tutur Halim.

Identitas pelanggar, umumnya karyawan swasta dengan jumlah 81.028, kemudian pengemudi atau sopir baik pribadi, perusahaan atau sopir kendaraan umum 23.834 orang, pelajar 19.964, dan PNS sebanyak 1.915 orang.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa