Jarang Disadari Pemilik Motor, Ini Dua Penyebab Cat Menjadi Cepat Kusam

Isal,Parwata - Senin, 26 Desember 2022 | 06:00 WIB

Penyebab cat motor menjadi cepat kusam. (foto ilustrasi) (Isal,Parwata - )

Otomania.com - Jarang Disadari Pemilik Motor, Ini Dua Penyebab Cat Menjadi Cepat Kusam.

Selain karena usia pemakaian, ada beberapa hal yang bisa menyebabkan cat motor menjadi cepat kusam.

Setidaknya ada dua hal bisa menyebabkan cat menjadi cepat kusam yang jarang disadari oleh pemilik motor.

Lantas, apa saja dua hal yang dapat membuat cat motor menjadi cepat kusam?

Penyebab pertama cat motor menjadi cepat kusam adalah disebabkan oleh pemilihan lokasi parkir.

Motor baru yang sering parkir di bawah sinar Matahari langsung berpotensi membuat catnya lebih cepat kusam.

Hal tersebut seperti disampaikan oleh Regina, Sales SC Johson & Son Indonesia selaku distributor Kit Autocare di Indonesia.

"Soalnya sinar Ultraviolet (UV) yang terdapat di sinar Matahari membuat cat bodi motor jadi cepat kusam," ucap Regina.

"Kalau body motor kusam jadi kurang bagus kelihatannya," imbuhnya.

Baca Juga: Jangan Buru-buru Repaint, Detailing Bisa Hilangkan Baret di Bodi Motor, Ini Catatannya

Kemudian penyebab yang kedua ternyata pemakaian sabun cuci yang salah akan membuat cat motor jadi cepat kusam.

"Sebaiknya kalau cuci motor pakai sabun buat cuci motor. Cari sabun yang pH-nya balance," ujar Regina.

"Sebab jika sabun cuci motor pH-nya cenderung basa (nilai diatas 7), lama-lama akan membuat bodi motor jadi cepat kusam," pungkas Regina saat ditemui di JCC, Senayan, Jakarta Pusat.

Untuk sabun dengan pH netral sendiri memiliki nilai pH 7, biasanya angka ini bisa ditemukan di tabel kandungan pada kemasan sabun.