Otomania.com - Banyak Pengendara yang Belum Tahu, Ini Fungsi Penting Tanda Segitiga di Ban Motor.
Kalau sobat perhatikan di setiap ban motor, terdapat tanda berbentuk segitiga kecil yang posisinya berada di sisi ban sebelah atas.
Segitiga kecil ini punya fungsi penting, yang mungkin jarang diketahui oleh pengguna motor.
Lantas, apa fungsi penting dari segitiga kecil yang ada di sisi ban motor bagian atas tersebut?
Agus Setiadi, pemilik toko Jaya Ban di Jelambar Jakarta Barat mengatakan, tanda berbentuk segitiga kecil itu bernama Tread Wear Indicator (TWI).
"Segitiga TWI ini berfungsi sebagai tanda batas aman ban dan menandakan ban sudah aus jika sudah menyentuh tanda segi tiga pada dinding ban motor tersebut," kata Agus, Selasa (1/11/2022) lalu.
Jika ditarik garis lurus dari tanda segitiga di sisi ban ke arah alur ban, akan terlihat semacam benjolan kecil di atasnya.
Dan bila benjolan kecil tersebut sudah rata, tandanya ban motor sudah mengalami aus dan harus dilakukan penggantian dengan yang baru.
Yang perlu diingat dan dilakukan adalah, tanda segitiga TWI ini sebaiknya dicek minimal dua minggu sekali.
Baca Juga: Kocak Banget, Motor Nyangkut di Selangkangan Pas Manasin Ban, Masa Depan Korban Jadi Pertanyaan
Pastikan kondisi ban belum mencapai titik TWI, karena itulah batasan aman pemakaian ban motor.
Jadi, tanda segitiga tersebut punya fungsi penting untuk mengetahui kapan penggantian ban harus dilakukan.