CVT Motor Matic Harus Rajin Diservis, Bengkel Ungkap Bagian Apa Saja Yang Diperiksa

Isal,Parwata - Sabtu, 29 Oktober 2022 | 13:00 WIB

Ilustrasi servis CVT Yamaha New NMAX (Isal,Parwata - )

Otomania.com - CVT Motor Matic Harus Rajin Diservis, Bengkel Ungkap Bagian Apa Saja Yang Diperiksa.

Sebaiknya melakukan servis CVT pada motor matic Yamaha ini dilakukan secara berkala. Lantas kapan harus melakukan servis CVT pada motor matic Yamaha?

Terkait hal tersebut, Hidayat Gunawan, Chief Mekanik Harapan Motor Sejahtera memberikan penjelasan.

"Sebenarnya servis CVT itu dilakukan berdasarkan pemakaian," ucap Hidayat Gunawan, saat ditemui di Jalan Ir. H. Juanda No.21A, Depok, Jawa Barat.

Selaku Chief Mekanik, pria yang akrab disapa Dayat ini juga punya patokan servis CVT motor matic Yamaha.

"Kalau patokan servis CVT di sini (Harapan Motor Sejahtera), servis CVT dilakukan setiap 5.000 km pemakaian sekali," saran Dayat.

Meski tidak ada komponen atau part CVT yang aus, servis CVT sebaiknya dilakukan secara berkala.

"Minimal komponen atau part CVT yang sebelumnya kotor dibersihkan, kampas ganda kalau masih tebal minimal diamplas biar enggak slip" ungkap Dayat.

"Kemudian komponen yang membutuhkan grease seperti pulley belakang juga dikasih grease baru," pungkasnya.

Baca Juga: Selang Bening Jadi Penyelamat CVT Motor Matic Kemasukan Air Saat Terobos Banjir

Nah, jadi selain dibersihkan, servis CVT motor matic juga dilakukan untuk mengecek kondisi part CVT.

Nah, jika kondisi CVT selalu bersih, berkendara pun lebih nyaman bebas dari gredek. Larinya pun makin ngacir. Mantab!