Ini Tips Memilih Ban Mobil Agar Berkendara Makin Nyaman dan Aman

Dok Grid - Selasa, 19 Desember 2023 | 17:16 WIB

Ilustrasi ban mobil (Dok Grid - )

Otomania.com - Rasa berkendara jadi nyaman, resepnya perhatikan 4 hal ini saat memilih ban mobil, nomor 3 penting banget.

Seperti diketahui ban mobil memiliki beberapa karakter yang dapat mempengaruhi kenyamanan dalam berkendara.

Jenis Ban mobil sendiri juga beragam, yakni mulai dari tipe performa tinggi hingga untuk pemakaian medan lumpur.

Tips Memilih Ban Mobil

Nah, ada cara yang tepat agar tidak salah dalam memilih ban mobil, sehingga berkendara menjadi nyaman.

1. Tapak Ban

Hindari ban dengan pola tapak kembang besar. Karena lebih berisik saat digunakan meskipun memiliki daya cengkeram relatif baik.

Selain itu tapak ban mobil dengan kembang besar mempunyai jalur pembuangan air yang kurang efektif dibandingkan tapak ban lainnya.

2. Pilih Ban Asimetris

Ban mobil tapak ban asimetris mempunyai kemampuan memecah angin lebih efektif sehingga bisa meminimalisir suara berisik.

Baca Juga: Bagaimana Cara Cek Ban Motor Baru Dengan Ban Rekondisi? Lihat Kode Ini

Radityo Herdianto
Tapak Ban Asimetris

"Tapak ban asimetris lebih senyap dibandingkan tapak ban lain seperti uni directional atau directional," tutur Kevin Sulaeman, Head of Business Development Ottoban Indonesia.