Otomania.com - Penyebab helm terasa panas waktu riding terungkap, ternyata kesalahan pemiliknya saat pertama beli.
Ada beberapa faktor yang menjadikan helm terkadang terasa panas saat dipakai riding.
Dengan kondisi helm terasa panas tersebut tersebut tentu saja menjadikan tidak nyaman di kepala.
Menurut Wahyu Aditya Utama, spesialis perawatan apparel 1Ds di daerah Petukangan, Jakarta Selatan, ada beberapa faktor yang mengakibatkan helm terasa panas saat dipakai riding.
"Paling utama jelas adalah kesalahan dalam pemilihan ukuran atau size helm," ungkap Wahyu atau akrab disapa Bang WU.
"Helm kekecilan atau terlalu nge-press itu bikin udara sulit bersirkulasi dan bikin panas. Jadi sebaiknya memang pilih helm yang tidak terlalu sempit," tegasnya.
"Apalagi kalau kalian pakai helm kekecilan pasti kepala terasa sakit, jadi hindarilah beli helm terlalu kecil," tambahnya.
Baca Juga: Harganya Murah Meriah, Helm Asca Bomber dari Bogor Cocok buat Penggemar Motor Retro
Selain itu, kualitas helm yang jelek juga ikut andil kenapa helm terasa panas saat dipakai riding.
"Helm premium apapun mereknya pasti secara ventilasi sudah didesain lebih baik ketimbang helm biasa," lanjut Bang WU.