Otomania.com - Tarikan motor jadi berat dan brebet bukan masalah sepele, itu ciri-ciri komponen ini harus diganti.
Fungsi injektor di motor yang menggunakan sistem injeksi berperan sebagai pengabut bahan bakar yang disemprotkan ke ruang bakar.
Namun seiring dengan waktu pemakaiannya, karena beberapa sebab injektor ini bisa mengalami mampet.
Hal tersebut seperti dijelaskan oleh Dody Irawan mekanik dari D-Garage di Jl. Warakas VII Gang 8, Tanjug Priok, Jakarta Utara.
"Paling sering tersumbat itu akibat kotoran dari tangki yang ikut tersedot. Makanya tangki pun harus dikuras secara rutin," ucap Dody Irawan.
Saat injektor motor ini mulai mengalami mampet tentunya akan muncul beberapa ciri yang khas.
Baca Juga: Hati-hati Ini Tandanya, Gejala Injektor Motor Rusak Atau Bermasalah
"Paling sering itu tarikan motor jadi berat akibat asupan bahan bakar yang tidak normal. Lebih terasa ketika motor lewat jalan yang menanjak," ungkapnya.
"Selain berat, mesin juga menjadi brebet. Makanya harus segera dicek dan kalau memang kotor bisa dilakukan pembersihan," tambah Dody.
Selain bengkel remi, bengkel umum sendiri juga sudah cukup banyak yang melayani jasa membersihkan injektor motor ini.