Susul 11 Pembalap, Galang Hendra Kembali Dapat Poin di Race 1 World Supersport Italia 2021

Dimas Pradopo - Sabtu, 12 Juni 2021 | 22:34 WIB

Galang Hendra di WorldSSP Italia 2021 (Dimas Pradopo - )

Otomania.com - Pembalap Indonesia, Galang Hendra Pratama tampil apik di race 1 World Supersport (WSSP) Italia 2021 di sirkuit Misano Italia (12/6).

Pasca operasi arm pump di tangan kanannya, pria asal Yogyakarta ini langsung gas pol.

Memang tak mulus saat kualifikasi, ia hanya memulai balap dari grid ke 25. Namun saat jalannya balap, racer 22 tahun ini mampu tampil impresif.

Lepas start, dari grid ke 25 langsung menyodok ke posisi 20.

Galang perlahan maju menyusul lebih dari 10 pembalap. Bahkan sempat menduduki posisi ke 12, namun sedikit kesalahan membuatnya kembali ke posisi 15.

Di lap akhir, ia sukses mengambil alih posisi 14 dan mendapat keuntungan dari satu pembalap di depannya yang terjatuh.

Baca Juga: Galang Hendra Temui Sri Sultan Hamengkubuwono X Minta Dibuatkan Sirkuit di Yogyakarta

Twitter/TenKateRacing
Dominique Aegerter berhasil juara usah tampil dengan sempurna, sementara Galang Hendra finis di zona poin pada Race 1 WSSP Italia 2021

Galang Hendra yang membesut Yamaha YZF-R6 ini akhirnya sukses menyusul 11 pembalap dan finish di posisi ke 13.

Cukup membanggakan karena di seri ketiga ini ia kembali mendulang poin.

Sementara perebutan podium terdepan didominasi Dominique Aegerter dan Steven Odendaal. Pembalap di 10 besar seperti halnya Jules Cluzel, Manuel Gonzales dan beberapa lainnya silih berganti merebutkan posisi terbaik.

Akhirnya rekan satu tim Galang Hendra dari tim Ten Kate Racing Yamaha, Aegerter berhasil menang pada Race 1 WSSP Italia 2021, dan disusul Bernardi di posisi ke-2.

Berikut Hasil balap Race 1 WSSP Italia 2021:

WorldSBK
Hasil Race 1 WSSP Italia 2021